Probolinggo, r-semeru.com -- Menindak lanjuti kenaikan jabatan Ketua Pengurus Cabang Ikatan Guru Raudhatul Athfal (PC IGRA) yang lama (Syarifah, S.Pd.I, M. Pd) menjadi Pengawas Madrasah di Lingkungan Kemenag Kabupaten Probolinggo. Maka, PC IGRA Pakuniran gelar Musyawarah Cabang (Muscab) untuk memilih sekaligus melantik Ketua Pengurus PC IGRA yang baru periode 2023-2028.
Muscab digelar di Aula Yayasan Al Ishlah RA. Nurul Islam Desa Alaspandan Kecamatan Pakuniran Kabupaten Probolinggo, Jumat (2/12/2022).
Kegiatan Muscab dihadiri langsung oleh Yuli Harindariyati, S.Pd., selaku Ketua PD IGRA Kabupaten Probolinggo, Abd. Halim, M.Pd., A. Sulhan, S.Pd., Syarifah, S. Pd.I, M.Pd.(Pengawas Madrasah Wilayah Pakuniran) dan semua Kepala RA se Kecamatan Pakuniran.
"Terimakasih atas kehadiran semuanya pada acara Muscab hari ini, terimakasih atas kekompakan semua PC IGRA Pakuniran selama saya memimpin. Pesan saya kepada Ketua terpilih nanti, tetap semangat, bersabar, dan tetaplah tersenyum dalam mengayomi dan memimpin IGRA di Pakuniran. InsyaAllah Pakuniran akan tambah maju," tutur Syarifah Ketua PC IGRA yang lama dalam sambutannya.
Acara dilanjutkan dengan proses pemilihan Ketua PC IGRA oleh semua Kepala RA se Kecamatan Pakuniran dan terpilihlah Muryama, M.Pd. (Kepala RA. Syafiiyah) sebagai Ketua IGRA Periode 2023-2028.
Pada kesempatan itu, didaulat untuk melantik dan mengambil sumpah jabatan Yuli Harindariyati, S.Pd. (Ketua PD IGRA Probolinggo) dengan disaksikan oleh Pengawas Madrasah dan semua Kepala RA se Kecamatan Pakuniran.
"Alhamdulillah pelaksanaan Muscab hari ini berjalan lancar dan sukses, insyaallah Ketua terpilih nanti mudah mudahan amanah dan bertanggung jawab bisa membawa IGRA Pakuniran lebih baik lagi kedepannya, dan bisa lebih pro aktif dalam mengikuti kegiatan di Kabupaten," ungkap Bunda Yuli selesai pelantikan.
Selesai prosesi pelantikan, acara berlanjut dengan ucapan selamat secara bergantian kepada Ketua terpilih (Muryama, M. Pd.) dan makan bersama.
Reporter : Hidayat