Probolinggo,r-semeru.com -- Sebagai wujud ikhtiar menghindari disintegrasi dan menjaga keharmonisan menjelang pesta demokrasi 2024, Ikatan Alumni Walisongo (Ikawali-9) Desa Sidopekso, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo yang diketuai oleh Usman Ridhoi melakukan tour religi Wali Madura dan Pasuruan, Sabtu (14/10/2023).
Tour religi ini dilaksanakan dua hari (14-15/10/2023) rute awal dari Bangkalan kemudian, Syeh Husein Bangkalan, Bujuk Penaongan Syech Arif Abu Said, Astah Tenggih Sumenep, Syeh Yusuf Talangoh, Joko Tarub/Joko Tole, Batu Ampar (Bermalam), Bujuk Morana Pengarengan (Sesepuhnya Kiyai Nabrawi), Sunan Ampel Surabaya, Habib Syeh bin Ahmad bin Abdullah Bafagih Boto Putih Surabaya, Kiyai Abdul Hamid bin Abdullah bin Umar Pasuruan, Sayid Arif bin Sayidah Khotijah binti Syarif Hidayatullah (S Gunung Jati) Segoro Puro Pasuruan.
"Kegiatan ini dalam rangka untuk Doa bersama dan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, dengan tujuan semoga bangsa ini selalu dalam lindungan Allah SWT, sehingga terhindar dari disintegrasi dan permusuhan menjelang pesta demokrasi 2024. Kegiatan ini juga bagian dari ikhtiar untuk menatap masa depan yang lebih baik dan berkah," jelas Ketua Ikawai-9 Usman Ridhoi pada media ini.
Menurut Usman Ridhoi, tour religi ini juga untuk mendoakan pasangan AMIN dan H. Faisol Riza agar qabul hajat pada Pilpres dan Pileg 2024 mendatang.
“Semoga pasangan AMIN diberi kemenangan dan Keberkahan, H Faisol Riza selalu diberi Kesehatan, kesuksesan dan ditakdirkan kembali menjadi Anggota DPR RI dari FPKB, PKB Kabupaten Probolinggo diberi Kemenangan dan kemaslahatan,’’ harapnya.
Sementara, Gunawan alumni Walisongo (Ikawali-9), menyampaikan ucapan terimakasih kepada Ketua Komisi VI DPR RI (H Faisol Riza) atas perhatiannya kepada masyarakat Probolinggo terutama terhadap perkembangan pendidikan madrasah dan pesantren.
“Semoga beliau selalu sehat, istiqomah menebar kebaikan dan terpilih lagi jadi DPR RI 2024-2029,’’ harapnya.
Senada, Ahmad Sultoni, S.Pd (Dewan pengasuh PPS Walisongo sekaligus Caleg DPRD Kabupaten Probolinggo dari FPKB Dapil 1 Kec. Kraksaan, Besuk, Gading) yang akrab dipanggil Gus Sulton, merasa bersyukur karena diera 4.0 (semua serba mesin dan robot) masih ada tokoh muda, energik dan santun yang sangat peduli pada giat Ziarah kubur. Beliau adalah H. Faisol Riza, Ketua Komisi VI DPR RI/FPKB.
"Tour religi ini lebih pada memadukan kekuatan lahir dan bathin, ada hal yang kasat mata tapi dapat dirasakan keberadaannya, yakni para Waliyullah.
Selain itu agar hati kita tidak mati, maka perlu disirami dengan Zikrullah dan Ziarah kubur," pungkasnya.
Reporter: Hdyt