-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Propam Polres Lumajang Periksa Senjata Api Anggota, Cegah Penyalahgunaan

Wednesday, 18 December 2024 | 17:35 WIB | 0 Views Last Updated 2024-12-18T10:36:33Z

 


Lumajang,r-semeru.com - Propam Polres Lumajang, memeriksa senjata api (senpi) dinas milik personel Polres Lumajang. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Lumajang, diikuti personel pemilik senpi dinas di jajaran polsek dan Polres Lumajang, Rabu (18/12/2024). 


Tujuannya jelas, untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan senjata dan menjaga keamanan serta ketertiban.


Kapolres Lumajang, AKBP Mohammad Zainur Rofik, S.I.K menjelaskan bahwa pemeriksaan tidak hanya sebatas mengecek fisik senjata, tapi juga dokumen-dokumen terkait seperti izin kepemilikan dan hasil tes psikologi. 


"Senjata api itu bukan mainan, karena pemegang senjata api memiliki tanggung jawab yang besar," tegas Kapolres.


Selain pemeriksaan senjata, Polres Lumajang juga memperhatikan kondisi psikologis para anggotanya yang memegang senjata api. Setiap enam bulan sekali, mereka wajib mengikuti tes psikologi.


"Anggota yang memegang senjata itu kan tugasnya di lapangan, jadi harus benar-benar siap mental dan fisik," kata Kapolres Lumajang. 


Selain tes psikologi, juga rutin mengadakan latihan menembak untuk meningkatkan kemampuan mereka," tambahnya.


Polres Lumajang berkomitmen d senjata secara berkala.


"Kita tidak akan toleransi pada anggota yang menyalahgunakan senjata. Semua anggota harus bertanggung jawab atas senjata yang mereka pegang," tegasnya.


Reporter : elly/juki/tahor/djinan

×
Berita Terbaru Update